HMPS MPI STAIN MANDAILING NATAL GELAR ACARA SANTUNAN ANAK YATIM DI DESA PIDOLI LOMBANG
- Kategori : Kampus
- Dibaca : 1050 Kali
Pidoli Lombang- Pada bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) STAIN Mandailing Natal (Madina) sukses mengadakan kegiatan positf dengan kegiatan santunan anak yatim di Desa Pidoli Lombang, Mandailing Natal. Jum’at 29 Maret 2024.
Acara ini berlangsung mulai pukul 16.30 sampai dengan selesai, dihadiri oleh Ketua (Iqbal Alawi Hasibuan), Sekretaris (Siti Fatimah), dan Bendahara (Siti Rodiah Lubis) beserta para pengurus HMPS MPI lainnya. Acara ini dihadiri kurang lebih 30 anak yatim beserta Bapak Afrizal Efendi Lubis selaku pengasuh anak-anak yatim tersebut.
Acara ini mengangkat tema “Saling berbagi di bulan yang suci”. Hal ini dengan tujuan untuk berbagi sekaligus bentuk muhasabah diri bagi pengurus HMPS MPI STAIN MADINA.
Iqbal Alawi selaku Ketua Umum HMPS MPI STAIN MADINA mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Afrizal selaku pengasuh yang telah menghadirkan dan membantu menyukseskan acara ini. “Saya mewakili pengurus HMPS MPI mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Afrizal yang telah membantu menyukseskan acara ini dan kepada adik-adik sekalian. Kami juga memohon doa agar semua kegiatan yang kami laksanakan ini selalu berkah, sukses dan bermanfaat bagi banyak orang”. Ucap Iqbal
Dalam acara tersebut Bapak Afrizal juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus HMPS MPI STAIN MADINA yang sudah mau memberikan sedikit rezekinya untuk anak-anak yatim di Desa Pidoli Lombang.
Semoga adanya acara ini dapat bermanfaat dan membawa keberkahan terutama dibulan Suci Ramadhan ini, bagi anak yatim di Desa Pidoli Lombang dan juga bagi Pengurus HMPS MPI STAIN MADINA.
Ayo semangat! STAIN MADINA Menuju IAIN. Marhaban Ya Ramadhan. MPI JAYA MPI SUKSES.